Bagi mahasiswa Jurusan Sains Itera yang ingin mengajukan izin penelitian tugas akhir (TA) atau permintaan data untuk TA ke instansi, silakan ikuti prosedur di bawah ini:
- Mahasiswa mengisi form pengantar penelitian TA dari Program Studi masing-masing.
- Mahasiswa mengupload bukti form pengantar izin penelitian/pengambilan data yang telah diverifikasi oleh Program Studi, melalui klik link di sini.
- Mahasiswa akan menerima notifikasi melalui email jika Surat Izin Penelitian/Permintaan Data Tugas akhir ke instansi telah diterbitkan oleh Jurusan.
- Mahasiswa mengambil Surat Izin Penelitian/Permintaan Data Tugas akhir di Jurusan dan mengirimkannya kepada instansi.

Silakan download alur pengajuan TA ke instansi melalui link di bawah ini.